Reborn
  
MENCINTAI PROSES
Dipublikasikan pada 03 Juli 2024
2 min baca

Yeremia 18:1-6

Menurut John C. Maxwell dalam bukunya Success One Day At A Time, setidaknya terdapat tujuh fakta dibalik orang yang sukses dalam karir. Salah satunya ialah menghargai proses. Tidak ada kesuksesan tanpa proses. Dalam pencapaian mengikuti kehendak Tuhan, proses pun dibutuhkan. Mengapa demikian? Karena Tuhan memiliki rencana indah yang harus kita capai melalui proses kehidupan yang harus kita jalani ini.

Ketika Yeremia diperintahkan mengamati pekerjaan tukang periuk dalam membentuk tanah liat, Tuhan sedang memberi pelajaran mengenai sebuah proses. Jika bentuk tanah liat tersebut didapati rusak dan tidak sesuai dalam pemandangan tukang periuk, maka ia mengulangi kembali prosesnya, hingga diperolehlah bentuk bejana yang baik seperti yang dikehendakinya. Dari sini kita belajar bahwa proses sangatlah penting. Di dalam proseslah, segala sesuatu dibentuk, dikurangi, ditambahkan sesuai keinginan si pembuat. Proses tersebut bisa kita alami melalui keadaan, masalah, bahkan penderitaan yang Tuhan izinkan terjadi dalam hidup kita. Melaluinya, karakter kita bisa diasah menjadi lebih baik, bahkan membuang karakter yang tak berkenan di hati Sang Penjunan. Melalui proses itu pula kita bisa menikmati kedalaman anugerah Tuhan.

Bagikan
Artikel Lainnya
Lihat Artikel Lainnya
9 Orang Membaca