Apa yang terutama diajarkan oleh Kitab-Kitab Suci?
JAWABAN:
Kitab-kitab suci terutama mengajarkan apa yang harus dipercayai oleh manusia mengenai Allah, dan apa tugas kewajiban yang pelaksanaannya Allah tuntut dari manusia.
AYAT DASAR
2 Timotius 1:13; 3:16 | Yohanes 20:30-31
PENDAHULUAN
Suatu ketika, ada seorang ayah yang sedang mendongengkan kisah cinderella kepada anaknya yang berusia 7 tahun di waktu akan tidur malam. Di saat kisah cinderella sampai di saat memakai sepatu kaca, tiba-tiba sang anak yang kritis itu bertanya, "Pa, mengapa sepatu kaca cinderella tidak pecah ketika diinjak? berarti cinderella sangat kurus ya?" Di saat itu, sang ayah terdiam sejenak, lalu menjawab, "hmm, ayah tidak tahu berat badan cinderella, tapi yang pasti, cinderella bisa bertemu dengan sang pangeran yang dia kasihi karena sepatu itu."
Setiap kisah memiliki pesan utama yang mau disampaikan. Namun, seringkali seorang anak yang kreatif dengan imaginasi yang tinggi dan kritis teralihkan fokusnya ketika ada hal-hal yang menarik baginya dari kisah tersebut.
Bagaimanakah dengan kisah Allah di dalam Alkitab? Apakah kita memahami pesan utama dari Alkitab? Orang-orang Kristen tidak jarang terjebak pada kesibukan membaca Alkitab, menghafal ayat, ataupun mempertanyakan detail-detail dalam Alkitab yang menarik bagi mereka, namun akhirnya melupakan apa pesan utama dari Alkitab. Apa yang terutama diajarkan oleh Kitab-Kitab Suci? Alkitab berisi pengajaran agar kita mengenal Yesus dengan benar, dan mengetahui serta melakukan perintah-Nya.
MENGENAL KISAH KESELAMATAN DENGAN BENAR
Alkitab bukanlah buku ilmu pengetahuan, maupun hanya buku cerita tentang kisah-kisah bangsa Israel dan gereja. Namun, Alkitab adalah kisah karya keselamatan Tuhan bagi manusia. Mulai dari Perjanjian Lama, hingga Perjanjian Baru, Alkitab mengenalkan kita akan 4 babak dalam kisah penebusan, yakni penciptaan, kejatuhan manusia dalam dosa, penebusan dan kedatangan kerajaan Allah.
Di dalamnya, kita juga mengenal akan Yesus Kristus, sebagai satu-satunya Juruselamat bagi manusia. Di antara buku-buku lain yang mengajarkan konsep keselamatan yang berbeda-beda, Alkitab justru menjelaskan Kristus sebagai pusat dari karya penebusan ini, yakni melalui pribadi dan karya-Nya menyelamatkan manusia dari dosa.
MENGETAHUI DAN MELAKUKAN PERINTAHNYA
Pernahkah kita pergi liburan ke tempat yang jauh menggunakan mobil? Dalam perjalanan itu, kita tahu kita akan pergi kemana, namun tidak jarang kita tidak memahami jalan-jalan yang harus kita lalui secara detail. Bersyukur, di zaman sekarang aplikasi peta digital bisa menolong kita untuk menuntun kita dan mengarahkan ke tujuan tempat liburan kita.
Demikian juga, sebagaimana kita memahami tujuan akhir hidup kita, kita juga perlu petunjuk yang bisa menolong kita mencapai tujuan akhir hidup kita dengan baik. Tuhan menuntun kita dengan perintah-perintah-Nya yang kita perlu taati, bukan sebagai pengikat dan penghalang dalam hidup kita, melainkan justru suatu tuntunan agar kita bisa mencapai akhir hidup kita dengan benar.
Melalui perintah, penghiburan, nasihat dan larangan-larangan, Tuhan menuntun kita menjalani hidup kita sesuai dengan panggilan keselamatan kita. Karena itulah, kita perlu merenungkan detail-detail di dalam Alkitab dalam kerangka pesan utamanya, yakni Karya keselamatan Tuhan dan tuntunan agar kita bisa menaati perintah-Nya.
PERTANYAAN REFLEKSI
Kepada Bapak Ibu:
Sudahkah anda mengajarkan Alkitab dan menjadi teladan bagi anak-anak dan anggota keluarga yang lain dalam melakukan Firman Tuhan?
Kepada Anak:
Sudahkah kamu taat apa yang Firman Tuhan katakan?
Kepada Remaja & Pemuda:
1. Adakah ayat-ayat Alkitab yang kamu sulit mengerti dan percayai? Sudahkah kita mencari jawaban dari detail-detail Alkitab tersebut dan menghubungkannya dengan pesan utama Alkitab?
2. Sudahkah kamu membaca Alkitab di dalam kacamata Iman dan hati yang percaya kepada Yesus?
Kepada Dewasa Muda:
1. Sudahkah anda memberikan waktu membaca dan merenungkan Firman Tuhan sebelum anda berangkat bekerja/berkuliah?
2. Seberapa jauh anda bergumul dengan larangan/nasihat Firman Tuhan yang bertentangan dengan tindakan anda di kantor/kampus?
Kepada Semuanya:
1. Apakah ketika anda membaca Alkitab, anda semakin mengenal Yesus Kristus dan mengerti kehendak-Nya untuk anda lakukan?
2. Apakah ketika anda membaca Alkitab, anda menemukan pesan utama dari bagian yang kita baca? Apa kaitannya dengan karya keselamatan Yesus?
KOMITMEN:
• Melakukan Pendalaman Alkitab untuk merenungkan perintah, larangan, penguatan, dan nasihat dalam kisah-kisah Alkitab secara rutin.
• Mensarikan kebenaran Firman yang sudah digali di dalam aktivitas sehari-hari kita.